dc.description.abstract |
Perkembangan bisnis ritel modern di kota Cikarang merupakan implikasi yang ditimbulkan dari perkembangan ekonomi, pertumbuhan pendapatan masyarakat dan pertumbuhan penduduk. Perkembangan bisnis eceran modern yang terus mengalami peningkatan tersebut, menyebabkan tingkat persaingan bisnis ritel sangat kompetitif. Kondisi ini memunculkan perubahan strategi mal Sentra Grosir Cikarang guna memenangkan persaingan bisnis ritel (meningkatkan pangsa pasar). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis SWOT (kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman) dan lima kekuatan persaingan (five force) yang digunakan dalam pengelolaan mal serta menggambarkan dan menguraikan kegiatan-kegiatan yang dilakukan untuk mengefektifkan penerapan strategi keunggulan bisnis. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif diantaranya metode pengumpulan data dan wawancara dengan nara sumber serta menggunakan teknik observasi lapangan. Hasil penelitian menggambarkan strategi bisnis yang diterapkan peritel guna menciptakan keunggulan bersaing yaitu mengembangkan kekuatan yang ada dan meningkatkan serta mempertahankan peluang yang ada. Dengan terus mempertahankan kegiatan yang sudah biasa dilakukan dimana kegiatan ini dapat mendekatkan masyarakat dengan mall. Serta meningkatkan kerjasama dengan event organizer, instansi pemerintah dan pengembangan promosi pelayanan lewat media cetak dan elektronik. |
en_US |