dc.description.abstract |
Sumber daya manusia adalah salah satu faktor yang sangat penting bahkan tidak
dapat dilepaskan dari sebuah organisasi, baik institusi maupun perusahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar Pengaruh Rekrutmen
dan Seleksi Dalam Penempatan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Meikarta
(Lippo Group) Lippo Cikarang. Penelitian ini terdiri dari dua variable Independen
yaitu rekrutmen (X1), seleksi (X2), satu variable Intervening yaitu penempatan
kerja (Y) dan satu variabel Dependent kinerja karyawan (Z). Metode analisis yang
digunakan adalah analisis jalur (path analysis) dengan pendekatan kuantitatif.
Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan menggunakan
kuesioner yang diisi oleh responden yaitu karyawan Meikarta. Sampel yang
diambil oleh peneliti sebanyak 100 orang dengan teknik pengambilan sampel
yang digunakan adalah Proporsional Random Sampling. Hasil dalam penelitian
ini didapatkan berdasarkan persamaan struktual dari analisis jalur adalah
rekrutmen dan seleksi berpengaruh sebesar 22,2% terhadap penempatan kerja.
Rekrutmen, seleksi dan penempatan kerja berpengaruh sebesar 20,4% terhadap
kinerja karyawan maka sisanya dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian
ini. Analisis jalur ini menunjukkan bahwa variabel rekrutmen tidak berpengaruh
langsung terhadap kinerja karyawan melalui penempatan kerja melainkan hanya
berpengaruh terhadap penempatan kerja dan seleksi berpengaruh langsung
terhadap kinerja karyawan di Meikarta. |
en_US |