Abstract:
Penelitian ini dilaksakan bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualitas Pelayanan Bukti Fisik, Kehandalan, Daya Tanggap, Jaminan dan Perhatian terhadap kepuasan pelanggan PT. Arta Boga Cemerlang, Cikarang. Populasi pada penelitian ini yaitu Pelanggan di PT. Arta Boga Cemerlang, Cikarang. Jenis Penelitian yang digunakan adalah Kuantitatif Deskriptif. Sampel yang digunakan sebanyak 100 responden dari Pelanggan PT. Arta Boga Cemerlang, Cikarang dan menggunakan teknik purposive sampling. Data yang digunakan adalah Data Primer yang diperoleh dari responden melalui penyebaran Kuesioner secara online. Teknik Analisis menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik meliputi Uji Normalitas, Uji Multikolinieritas dan Uji heteroskedastisitas, Uji Hipotesis meliputi Analisis Regresi Linear Berganda, Uji T (Parsial), Uji F (Simultan) dan Koefisien Determinasi (R²). Hasil koefisien determinasi (R²) bahwa Kualitas Pelayanan Bukti Fisik, Kehandalan, Daya Tanggap, Jaminan, dan Perhatian berpengaruh positif dan signifikan secara bersama-sama terhadap Kepuasan Pelanggan sebesar 46,5% dan 53,5% merupakan variabel yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa Kualitas Pelayanan Bukti Fisik, Kehandalan dan Daya Tanggap tidak mempengaruhi Kepuasan Pelangggan di PT. Arta Boga Cemerlang, Cikarang. Sedangkan Kualitas Pelayanan Jaminan dan Perhatian mempengaruhi Kepuasan Pelangggan di PT. Arta Boga Cemerlang, Cikarang. Secara Simultan Kualitas Pelayanan mempengaruhi Kepuasan Pelanggan di PT. Arta Boga Cemerlang, Cikarang.