Abstract:
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi metode pengendalian mutu
AJ Magnet di PT. Toso Industry Indonesia dengan menggunakan metode New
Seven Tools untuk mengurangi beberapa kerusakan, seperti Defect Burry, Flow
Mark, Black Dot, Sink Mark, dan Short Mold. Didapatkan bahwa kerusakan
terbesar ada pada Burry sebesar 29% atau 3.017unit yang terjadi selama rentan
produksi bulan April-Juni 2021. Untuk perbaikan dalam penurunan cacat
digunakan metode the new seven tools. Metode New Seven Tools dimulai dengan
menentukan masalah utama perusahaan. Kemudian, perusahaan berusaha untuk
menemukan solusi. Dalam penelitian ini, tools dimanfaatkan adalah affinity
diagram, interrelationship diagram, tree diagram, matrix diagram, arrow diagram
dan process decision program chart (PDPC).