Abstract:
Segala hal tentang pengawasan atas masuk keluarnya barang dari daerah pabean dan pemungutan bea dan cukai disebut dengan kepabeanan. Aktivitas ini rutin dilakukan di PT. Raftel Indonesia, sebagai sarana pergerakan keluar masuknya barang secara legal yang dikelompokan ke berbagai macam Dokumen Bea Cukai (BC) berdasarkan jenis pergerakan barangnya. Segala data yang ada terkait hal ini harus dibukukan sebagai asset data dan bukti autentik yang bisa dipertanggung jawabkan. Untuk melakukan pembukuan, selama ini masih dilakukan secara manual via excel yang menyulitkan untuk dimonitor karena format setiap orang berbeda dan tidak terpusat di dalam suatu wadah sehingga sering menyebabkan keterlembatan dalam proses perizinan barang.
Maka dari itu dibuatlah suatu aplikasi berbasis web yang akan lebih cepat, mudah diakses, dan terpusat. Dengan diimplementasikannya aplikasi ini diharapkan akan mempermudah proses pembukuan, manajemen dokumen yang dibukukan, perincian mengenai laporan dan pembuatan logbook yang berformat seragam. User hanya perlu mengunggah file berformat excel ke aplikasi sehingga akan sangat mempengaruhi efisiensi kinerja. Supervisor hanya perlu membuka aplikasi untuk memudahkan proses monitoring terhadap dokumen dan kinerja karyawan.