dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kredibiltas merek, perpindahan merek, kepuasan pelanggan dan kualitas pelayanan terhadap loyalitas merek pada bengkel CV Mega Utama Motor Cikarang supaya meningkatkan penjualan dan konsumen. Subjek penelitan ini adalah konsumen bengkel CV Mega Utama Motor Cikarang dengan jumlah 265 orang. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakana analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil uji t diketahui bahwa perpindahan merek, kredibilitas merek, kepuasan pelanggan dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek. Berdasarkan angka Adjusted R2(R Square) sebesar 0,255 atau 25,5% hal ini menunjukkan bahwa persentase sumbangan pengaruh variabel independen (perpindahan merek, kredibilitas merek, kepuasan pelanggan dan kualitas pelayanan) terhadap variabel dependen (loyalitas merek) sebesar 25,5%, sedangkan sisanya 74,5% dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini. |
en_US |